News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Gagasan Cerdas Tentang Perlunya Relawan Mendapatkan Asuransi

Gagasan Cerdas Tentang Perlunya Relawan Mendapatkan Asuransi

Magetan www.pintubatu.com - Pelaksanaan jambore hari ke dua, Sabtu (13/09/2023) berlangsung meriah oleh kehadiran UMKM yang dipersilahkan menggelar dagangannya berupa menu makanan khas Magetan. 

Semua relawan berebut menikmatinya dengan menukar kupon yang dibagikan panitia. Rasanya enak, cocok dengan selera relawan, sehingga semua menu ludes dalam sekejap.
Cuaca yang panas dimusim kemarau ini tidak mengurangi semangat relawan beraktivitas. Apalagi tenda Dapur Umum dan tenda Hangat dengan ramah menyediakan makanan dan minuman gratis kepada relawan secara terus meneris tanpa henti.

Cuaca yang panas juga tidak menyurutkan Gatot Soebroto, Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Provinsi Jawa Timur beserta jajarannya mengajak relawan untuk ngobrol bareng di tenda LPBI-NU, dalam rangka membangun kolaborasi untuk melaksanakan tugas-tugas kemanusiaan ke depan.

Dalam sambutannya, Gatot mengatakan sangat berterima kasih kepada seluruh relawan atas komitmennya yang tinggi sehingga kegiatan jambore dapat berjalan dengan lancar sebagai media silaturahmi antar relawan dari berbagai komunitas dan daerah yang berbeda.
"Kami berterima kasih kepada relawan yang telah membantu mensukseskan jambore, sekaligus kepada mereka yang turut membantu meningkatkan kapasitas masyarakat dalam rangka membangun kesiapsiagaan dan ketangguhan menghadapi bencana yang mungkin terjadi di daerahnya," katanya.

Dalam kesempatan itu, Gatot juga berharap agar relawan segera mengisi e-volunteer yang disusun oleh Siap Siaga. Ini penting bagi BPBD untuk melakukan pendataan relawan, terkait dengan kapasitas dan pengalaman yang dimiliki, sekaligus memudahkan dalam melakukan pembinaan, koordinasi dan mobilisasi.

"Dengan e-volunteer memudahkan melakukan pemetaan relawan sesuai dengan klaster untuk menghindari tumpang tindih penugasan, dan pemerataan relawan di semua lokasi bencana," tambahnya penuh harap.
Pria asli Magetan ini juga menyinggung tentang usulan dan harapan dari salah seorang anggota dewan, akan perlunya relawan diikutkan program asuransi, sebagai upaya melindungi relawan saat menunaikan tugas kemanusiaan.

Namun semua itu perlu dilakukan pengkajian yang lebih mendalam terlebih dahulu, agar program tidak berhenti di tengah jalan dan melahirkan kekecewaan.

Hal ini mengingat seorang relawan itu selama ini dapat menjadi anggota dari beberapa komunitas relawan. Sehingga perlu dipilah dan dipilih dulu untuk menghindari terjadinya pencatatan ganda, yang dapat bermasalah di kemudian hari.

Relawan pun menyambut baik rencana cerdas tersebut, dengan catatan harus ada aturan yang jelas dan mudah dipahami oleh seluruh anggota relawan.
Gagasan cerdas dari Gatot Soebroto itu ditanggapi positif oleh Pangarso Soeryotomo, salah seorang pejabat penting BNPB yang akrab dengan semua relawan Jawa Timur.

"Yang penting harus ada aturan jelas tentang kriteria relawan yang berhak didaftarkan sebagai peserta asuransi dengan segala hak dan kewajibannya," Ujarnya mewanti-wanti.

Papang, begitu panggilan pria asli Jogja ini, juga menggagas bahwa jika seorang relawan mengalami kecelakaan dalam menjalankan tugas kemanusiaan, wajib mendapat santunan yang layak.

Bahkan jika memungkinkan relawan yang meninggal dunia saat melaksanakan tugas operasi   penanggulangan bencana, maka keluarganya harus mendapat tali asih yang mensejahterakan, dan anaknya harus mendapat biaya pendidikan, minimal sampai tingkat sarjana.

Masih menurut Papang, ke depan relawan harus memilih klaster mana yang disukai sesuai kapasitasnya, sehingga dapat berperan di tiga fase kebencanaan, yaitu fase pra bencana, fase tanggap bencana, dan fase pasca bencana. Tentunya semua keterlibatan relawan dalam penanggulangan bencana harus dikoordinasikan dengan BPBD setempat.
"Selamat kepada relawan Jawa Timur yang telah menunjukkan kemampuannya menyelenggarakan kegiatan secara mandiri, seperti kongres, dan jambore," pungkasnya mengakhiri acara ngobrol bareng. [Ebas]

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Post a Comment