News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Bencana Material Lumpur Menutup Jalan Raya, Di Desa Tulungrejo Kota Batu

Bencana Material Lumpur Menutup Jalan Raya, Di Desa Tulungrejo Kota Batu

Kota Batu Jawa Timur - Hujan dengan intensitas tinggi di Wilayah Kecamatan Bumiaji menyebabkan terjadinya Banjir Lumpur di Jl. Raya Sumberbrantas, Desa Tulungrejo Kecamatan Bumiaji Kota Batu Jawa Timur. Dirilis dari PUSDALOPS PB - BPBD Kota Batu bahwa material lumpur telah menutup jalan raya dengan dimensi panjang 30 m, lebar 8 m dengan ketebalan 5 cm. Hujan yang telah turun di Desa Tulungrejo Jumat, (6/05/2022)  mulai pukul  12.30 hingga 16.30 WIB


Kerusakan/Kerugian  Material lumpur menutup ruas Jalan Raya Sumberbrantas dengan dimensi panjang 30 m, lebar 8 m dengan ketebalan 5 cm sehingga mengganggu arus lalu lintas. Saluran drainase di tepi jalan tertutup material lumpur dan bebatuan


Korban Jiwa : Nihil, Kondisi cuaca saat ini  Berawan

1.       Upaya yang BPBD Kota Batu dilakukan :

2.       Melakukan Kaji Cepat

3.       Pembersihan material lumpur secara manual dan penyemprotan oleh Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan

4.       Pengaturan lalu lintas dengan sistem buka tutup

Rekomendasi

1.       Pengguna jalan diharap lebih waspada saat melintas di sepanjang Jalan Raya Sumberbrantas terutama pada saat kondisi cuaca hujan

2.       Pembersihan saluran drainase di tepi jalan di sepanjang Jalan Raya Sumberbrantas dari material lumpur dan bebatuan.


Personil/Intansi yang terlibat : BPBD Kota Batu, Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Kota Batu, Dinas PUPR Kota Batu, Polsek Bumiaji, Babinsa Desa Tulungrejo, FPRB Tulungrejo, Agen Bencana Prov Jawa Timur, Relawan BPBD Kota Batu dan Warga.

Banjir lumpur tersebut juga berdampak pada jalan menuju obyek wisata religi Pura Luhur Giri Arjuno yang terletak di Dusun Junggo Desa Tulungrejo Kecamatan Bumiaji. Menurut Prasetyo Wahyudi anggota Forum PRB (Pengurangan Risiko Bencana)  Desa Tulungrejo lewat sambungan selulernya Jum’at malam (6/5/2022) menyampaikan, “Akses jalan tidak bisa dilewati karena ketebalan lumpur mencapai 30 cm dengan dimensi panjang 40 m dan lebar 6 m.  Sehingga untuk pembersihan jalan harus dilakukan dengan cangkul dan sekop terlebih dulu. Diupayakan pembersihan jalan yang tertutup lumpur malam ini bisa diselesaikan”. (Erwin)





Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Post a Comment