News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Forum Kota Batu Sehat Mengadakan Audiensi Dengan Kepala Dinas Pendidikan Kota Batu

Forum Kota Batu Sehat Mengadakan Audiensi Dengan Kepala Dinas Pendidikan Kota Batu

Kota Batu Jawa Timur – Dalam rangka mendukung kelancaran pelaksanaan  program Pemenuhan Upaya Kesehatan Perorangan Upaya Kesehatan Masyarakat, untuk sub kegiatan Penyelenggaraan Kabupaten / Kota Sehat pada tatan sekolah madrasah sehat. Pengurus Forum Kota Batu Sehat yang terdiri dari Wakil Ketua Siti Yulaikah, Sekretaris Arif Erwinadi dan Veronika Dwi Viraningrum yang membidangi tatanan Kehidupan Masyarakat Sehat Mandiri serta Tatanan Pendidikan. Dengan didampingi Salma Safitri Ketua Forum Kota Batu Sehat periode 2017 s.d 2021 telah melakukan audiensi dengan Kepala Dinas Pendidikan Kota Batu.

Menurut Salma Safitri  saat dihubungi lewat sambungan selulernya usai bertemu dengan Kepala Dinas Pendidikan Kota Batu Eny Rachayuningsih Jum’at (17/6/2022) menuturkan, “Untuk penilian Tatanan Pendidikan yang akan dilakukan penilian oleh tim dari Provinsi, pengurus Forum Kota Batu Sehat telah mengadakan audiensi pagi ini tujuannya penguatan kebijakan yaitu mendorong Kepala Dinas Pendidikan Kota Batu untuk mengupayakan adanya  Surat Keputusan Walikota terkait UKS/M (Usaha Kesehatan Sekolah/Madrasah). Dan memastikan bahwa UKS/M telah masuk dalam perencanaan APBD Kota Batu.”


“Selain itu juga memastikan terkait adanya Surat Keputusan atau Surat Edaran Sekolah Ramah Anak. Tadi Kepala Dinas Pendidikan telah menyampaikan bahwa program UKS/M sudah dilakukan kegiatan dan telah ada alokasi anggaran untuk kegiatan tahun 2021/2022. Bahkan Bu Eny tadi juga menyampaikan sangat mendukung Program Sekolah Ramah anak, telah bekerjasama dengan Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Batu, untuk mendukung program anak Sekolah bebas Narkoba.  Bahkan telah mengusulkan kepada BNN agar memiliki aplikasi semacam Peduli Lindung, yang menyatakan bahwa setiap orang di Kota Batu bebas dari bahaya Narkoba pada saat  mengurus dokumen kependudukan seperti KTP, Kartu Keluarga, juga dokumen lainnya seperti mengurus SIM dan untuk daftar sekolah atau kuliah.”tambah Salma Safitri.

Sedangkan Arif Erwinadi selaku Sekretaris Forum Kota Batu Sehat lewat sambungan selulernya menambahkan, “Untuk penilaian oleh Tim Verifikasi Provinsi Jawa Timur mulai tahun 2022 ini dokumennya dalam bentuk softcopy, tadi kami sudah menyampaikan kepada Kepala Dinas Pendidikan agar Bidang yang membidangi  di Dinas Pendidikan untuk menyiapkan softcopynya sebagai data pendukung dari Dinas Pendidikan.”


“Pengumpulan dokumen yang akan diverifikasi hingga minggu ke 2 Juli tahun 2022. Semoga tahun 2022 ini Kota Batu bisa lolos penilaian oleh tim dari Provinsi Jawa Timur sehingga tahun 2023 bisa mengikuti ferivikasi tingkat Nasional, “pungkas Arif Erwinadi. (Edi Basuki)

 

 

 

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Post a Comment