News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

PPS Melakukan Rapat Pleno Penetapan Pantarlih Terpilih

PPS Melakukan Rapat Pleno Penetapan Pantarlih Terpilih

 

Foto pada saat di PPS Desa Pandanrejo

Kota Batu Jawa Timur – Pantarlih dibentuk untuk membantu Panitia Pemungutan Suara (PPS) dalam melaksanakan pemutakhiran data Pemilih untuk Pemilu dan Pemilihan. Pantarlih berkedudukan di lingkungan TPS dan berjumlah 1 orang pada setiap TPS. Pantarlih melaksanakan tahapan pemutakhiran data Pemilih, bertanggung jawab kepada PPS terhadap pelaksanaan pemutakhiran data Pemilih. Pengumuman pendaftaran calon Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih) dimulai 26 s.d 28 Januari 2023, dan penerimaan pendaftaran calon pantarlih tgl 26 s.d 31 Januari 2023. Pengumuman hasil seleksi calon pantarlih Jum’at tgl 3 Februari 2023.

Foto di PPS Desa Bumiaji

Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Bumiaji Rizal Imansyah Hilmi dan anggota PPK Mustofa Kamal menjelang pengumuman hasil seleksi pantarlih, melakukan supervisi ke beberapa PPS Kamis (2/02/2023). Pada saat ditemui di PPS Desa Pandanrejo Rizal Imansyah Hilmi menyampaikan, “Hari ini secara serentak di Kecamatan Bumiaji dilaksanakan Rapat Pleno Penetapan nama-nama calon pantarlih yang terpilih lulus seleksi administrasi, yang akan diumumkan PPS besok Jum’at (3/02/2023).” 

“Jumlah pantarlih se Kecamatan Bumiaji yang akan dipilih 218 orang petugas di 9 desa, dan untuk masing-masing TPS semuanya sudah terpenuhi. Kendala yang dialami kelengkapan berkas surat Kesehatan dari Puskesmas, pendaftar pantarlih melengkapi berkasnya diakhir masa pendaftaran karena jumlahnya banyak dan harus mengantri di Puskesmas Bumiaji, “tuturnya.

Foto di PPS Desa Giripurno

“Hasil kunjungan ke PPS Desa Punten kebutuhan pantarlih 18 orang, yang mendaftar 31 orang, di PPS Desa Bumiaji kebutuhan 24 orang yang mendaftar 35 orang. Sedangkan di PPS Desa Pandanrejo kebutuhan 21 orang jumlah pendaftar ada 24 orang dan paling banyak jenis kelamin perempuan sejumlah 18 orang. Rencana pelantikan dan pengambilan sumpah Pantarlih terpilih akan dilaksanakan hari Senin (6/02/2023), “pungkas Hilmi. (Erwin)


Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Post a Comment